Assalamualaikum, WR, WB. Selamat pagi rekan-rekan sekalian.
Ada beberapa alasan dari sekian banyak alasan yang akan ku kutuliskan tentang mengapa aku merasa beruntung menjadi seorang guru. Hal pertama adalah profesi guru dapat menjadi ladang amal bagi kita untuk mengajarkan ilmu dan kebaikan. Karena dalam keyakinan agamaku, ilmu yang bermanfaat dapat menjadi salah satu jalan menuju kebaikan di hari nanti.
Ada beberapa alasan dari sekian banyak alasan yang akan ku kutuliskan tentang mengapa aku merasa beruntung menjadi seorang guru. Hal pertama adalah profesi guru dapat menjadi ladang amal bagi kita untuk mengajarkan ilmu dan kebaikan. Karena dalam keyakinan agamaku, ilmu yang bermanfaat dapat menjadi salah satu jalan menuju kebaikan di hari nanti.
Profesi guru juga telah membuat hidupku semakin berwarna karena yang kuhadapi setiap hari adalah bukan benda mati yang apatis. Setiap hari aku berhadapan dengan murid-muridku yang memiliki karakter yang berbeda-beda. Hal yang sangat menarik tentunya.
Bergaul dengan mereka membuat ku merasa awet muda…! Kalau tak percaya, coba tengok guru kita waktu SD, SMP atau SMA, yang telah mengajar kita 10 atau 20bahkan 30 tahun yang lalu, mereka tampak awet muda, sementara muridnya terlihat lebih tua. Disaat semakin maraknya kasus korupsi dilingkungan PNS, aku merasa semakin beruntung menjadi guru.
Sebagai guru , kesempatan untuk berbuat korupsi sangat, sangat terbatas, walaupun bukan berarti tidak ada peluang sama sekali. Kehidupan sehari-hari dilingkungan kerja guru umumnya sederhana saja, jauh dari glamor.
Kita tidak perlu banyak gaya, yang kita perlukan adalah bagaimana meningkatkan pengetahuan agar bisa mengajarkan anak didik kita lebih baik. jadi untuk apa kita korupsi? untuk gaya-gayaan? sangat tak penting berpenampilan berlebihan, semetara ratusan pasang anak didik kita menatap kita seperti menatap makhluk dari planet lain.
kesederhanaan seakan telah melekat erat dalam kehidupan guru. tak percaya..? Coba anda tengok kembali, guru-guru anda .
Rasanya anda tak akan menemui seorang guru dengan masa kerja 30 tahun sekalipun, memiliki mobil mewah misalnya Alphard atau sebangsanya. Apalagi untuk guru yang memiliki masa kerja dibawah itu, rasanya semakinsulit ditemukan guru yang memiliki rumah miliyaran rupiah atau mondar-mandir dengan mobil mewah .
Salah seorang rekanku, dengan masa kerja 30 tahun masih tetap hidup sederhana. Dia hanya memiliki 1 rumah sederhana dan sebuah mobil tahun lama. Tapi aku sangat bangga menjadi temannya.jauh berbeda dengan teman ku dari profesi lain. Baru saja masuk menjadi PNS sudah luar biasa…..! Aku tak bisa membayangkan kalau aku bukan seorang guru.
Masih bisakah aku mempertahankan pola hidup sederhana ditengah lingkungan kerja yang konsumtif dan materialistis.Bagaimana bisa aku membiayai semua keperluan pergaulanku yang seperti itu sementara semua orang tahu, berapa standar gaji seorang PNS yang berlaku nasional. Sementara , peluang untuk korupsi begitu terbuka lebar…?
Beruntung aku jadi guru dan semakin ku cinta profesi yang telah kugeluti selama 24 tahun ini. Aku pun bangga dengan teman-teman guru di lingkungan kerjaku, yang selalu saling mengingatkan untuk tetap hidup apa adanya meski sertifikasi telah cair .
Sumber : (http://www.kompasiana.com)
Sekian informasi yang dapat kami bagikan, semoga bermanfaat bagi rekan-rekan sekalian.
0 Response to "MENGAPA HARUS MENCINTAI PROFESI GURU ?"
Post a Comment